02 Agustus 2011

CARA MELIHAT SPESIFIKASI LAPTOP

Setelah makan sahur saya ditelepon seseorang nun jauh di sana, yang menanyakan bagaimana cara melihat spesifikasi laptop. Dia akan membeli laptop tetapi tidak tahu cara melihat spesifikasinya. Pertanyaan dan jawabannya sangat sederhana, tetapi tidak semua orang mengetahuinya. Biasanya calon pembeli menganggap sepele hal tersebut, bahkan mereka beranggapan spesifikasi Laptop yang dibeli pasti sama dengan yang ada di brosur, padahal banyak spesifikasi Laptop yang tidak sama dengan yang tertulis di brosur. Itulah yang memotifasi saya berbagi informasi ini semoga masih ada orang yang memanfaatkan postingan sederhana ini.

Kita dapat mengetahui spesifikasi hardware PC/laptop dengan berbagai cara. Windows telah menyediakan fasilitas untuk melihat spesifikasi PC/laptop. Dengan menggunakan system properties, direcx diagnostic tools, atau menggunakan aplikasi pihak ketiga seperti cpu-z, dll. Berbagai cara bisa ditempuh untuk melihat spesifikasi PC/laptop, tetapi saya hanya menyampaikan dua hal yang biasa saya lakukan dengan menggunakan fasilitas yang telah tersedia:

Cara Pertama:

1. Klik Start, atau tekan logo windows + E, atau klik kanan tombol start lalu klik explore.
2. Klik kanan my Computer dan pilih properties, akan muncul tampilan ini:
(Ssstttt....!!! Ini spesifikasi laptop saya yang relatif sudah out of date)



Anda bisa melihat System properties yang menampilkan informasi tentang OS,Processor yang digunakan,dan berapa besar memory RAM.


Cara Kedua:

1. Klik tombol Start, lalu klik menu "run":



2. Atau dengan langkah alternatif: tekan logo windows + R akan muncul Jendela Run:



2. Di jendela Run (Open) ketik: dxdiag, seperti ini:




3. Klik Ok, maka akan muncul jendela DirectX Diagnostic Tool:



Nah.. dibandingkan dengan cara yang pertama Anda bisa melihat spesifikasi yang lebih lengkap di sini. Mulai dari OS ( Operation System ), Sound, Processor, Graphics Card, dsb. Jenis dan kapasitas VGA(Video Card) bisa dilihat di menu tab display. Semoga bermanfaat....
:)

Tidak ada komentar: