28 Agustus 2011

Membuat Cake Loreng Gurun

Anda ingin membuat cake? Cobalah resep saya ini, Cake Loreng Gurun. Cara pembuatannya mudah. Cake ini biasanya saya buat setiap malam menjelang lebaran. Artinya, saya membuatnya setahun sekali. Sungguh langka dan "keramat" cake ini bagi saya 😄. Saya beri nama Cake Loreng Gurun karena komposisi warna dan pola yang tidak beraturan mirip dengan uniform militer spesifikasi gurun.
Prosedur Membuat Cake Loreng Gurung
Resep oleh Lilis Indrawati

Bahan :
* 300 gram margarin
* 250 gram gula pasir
* 1 sdm roombuttter
* 10 butir telur, pisahkan kuning dan putihnya
* 100 gram susu putih kental manis
* 300 gram tepung terigu
* 2 sdm cokelat bubuk
* 1 sdt vanili bubuk
* 1 sdt baking powder




Langkah-Langkah Pembuatan:

1. Panaskan oven dengan temperature sekitar 180 derajat Celcius
2. Siapkan loyang persegi ukuran 20 X 20 X 7 cm, bisa juga menggunakan loyang bulat dengan ukuran yang kurang lebih sama. Olesi loyang dengan margarin dan taburi
tepung terigu (agar tidak lengket saat digunakan memanggang), sisihkan.
3. Margarin dan gula pasir dimixer hingga pucat dan lembut
4. Masukkan roombutter, susu, vanili bubuk, dan kuning telur secara bertahap
sambil dimixer hingga rata.



5. Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit, tambahkan baking powder dan aduk
sampai rata.
6. Putih telur dimixer sampai kaku, masukkan/campurkan ke dalam adonan dan aduk.


7. Siapkan adonan cokelat dengan cara:
Ambil 1/4 adonan letakkan dalam wadah, lalu tambahkan 2 sdm cokelat bubuk, aduk rata.

8. Tuangkan adonan putih dan cokelat ke dalam loyang secara bergantian dan proporsional (menggunakan sendok) sampai adonan habis kemudian aduk sebentar searah dengan jarum jam dan aduk lagi ke arah sebaliknya agar terbentuk pola loreng gurun.


9. Masukkan loyang ke dalam oven yang telah panas. Panggang selama 45 menit hingga matang dan berwarna kecoklatan. Bisa menggunakan oven tangkring maupun oven listrik. Jenis dan kualitas oven berpengaruh terhadap waktu pemanggangan. 
Tahap-tahap pembuatan komplet. Mudah kan? Cake Loreng Gurun siap dihidangkan di hari istimewa bersama keluarga dan para sahabat. Selamat mencoba.


1 komentar:

  1. ...dari Malaysia, Selamat Eid-ul-Fitri... meskipun agak terlambat...

    BalasHapus